Blogger Kalteng

Rektor UMP Menjadi Pemateri Seminar Internasional

Palangkaraya - Sebagai wujud dari upaya nyata Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMP) untuk go internasional dan memberi peran positif bagi pembangunan dunia pendidikan di Indonesia umumnya dan Kalimantan Tengah pada khususnya, maka UMP selalu  berperan aktif dalam pertemuan-pertemuan internasional.
Berkaitan dengan peran tersebut,  Rektor UMP Drs. Bulkani, M.Pd pada tanggal 17 dan 18 Juni 2014 lalu diundang oleh Highline Community College yang berpusat di Seatle Amerika Serikat (USA), bersama dengan University of Hawaii (USA), Kapi’olani Community College (USA) serta Universitas Mahendradatta Bali, untuk berperan sebagai pemateri dalam workshop internasional tentang Community College bertema Bridge The Community College for Global Networking, yang dilaksanakan di hotel Puri Saron, Semiyak, Kuta Bali.
Bersama dengan lebih dari 100 peserta dari berbagai kalangan, dan pemateri 7 orang pakar pendidikan Amerika, antara lain Prof Dr. Carl Hefner (pakar sosiologi, antropologi, dan studi tentang Asia) dan Prof Alice Madsen (Dekan fakultas Pendidikan Keteknikan Universitas Hawaii), Rektor UMP Bulkani menyampaikan materi berjudul How the Community College Able to Increase Quality of Life For Next  Generation.
Dalam paparannya, Bulkani menyampaikan pentingnya peningkatan daya saing bangsa Indonesia dan Asean dalam menghadapi persaingan global. Salah satunya adalah dengan mengembangkan model pendidikan vokasional, diantaranya dengan mendorong berdirinya  Akademi Komunitas (Community College) di Indonesia. Menurutnya, struktur tenaga kerja Indonesia yang 45,83% berpendidikan SD, dan hanya 10,03% yang lulusan perguruan tinggi mulai Diploma, merupakan kelemahan yang harus diatasi, salah satunya melalui program Akademi Komunitas yang berdurasi pendek, yakni Diploma I dan II. 

Sumber : umpalangkaraya.ac.id

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab.

Post a Comment

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab.

Post a Comment (0)

Previous Post Next Post