Blogger Kalteng

Selamat Datang 1000 Mahasiswa Baru Universitas Muhammadiyah Palangkaraya


Universitas Muhammadiyah Palangkaraya pada tahun akademik 2014/2015  telah menetapkan civitas akademika atau keluarga besar UMP sebanyak 1000 mahasiswa baru setelah melalui tiga gelombang penerimaan dan tiga tahap seleksi (tes tertulis, wawancara, dan kesehatan) sedangkan untuk Fakultas Ilmu Kesehatan ditambah dengan tes buta warna.
Rektor UMP Drs. Bulkani, M.Pd mengucapkan selamat datang dan selamat bergabung kepada seluruh mahasiswa baru UMP. Selanjutnya Rektor menjelaskan bahwa tingginya animo masyarakat merupakan bukti kepercayaan masyarakat untuk menguliahkan putra-putrinya di kampus UMP. Bulkani menambahkan ini merupakan tantangan bagi UMP dalam mempertahankan kepercayaan ini dengan memberikan pelayanan terbaik kepada mahasiswa dan menjamin kualitas proses pembelajaran atau perkuliahan.
Ke-1000 mahasiswa ini akan kuliah di 11 program studi yang ada di UMP. Sebelas prodi ini yaitu teknik sipil, PGSD, Pend. Ekonomi, BK, Administrasi Negara, PAI, AHS, PGMI, Agroteknologi, Kehutanan, Analis Kesehatan dan Farmasi. Untuk tahun akademik ini UMP juga telah membuka program pascarsarjana yaitu S2 Magister Administrasi Publik.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab.

Post a Comment

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab.

Post a Comment (0)

Previous Post Next Post